Kamis, 03 April 2014

Anak Sekolah dan Kendaraan Bermotor
 Lady Bike • 3 hari yang lalu • 5 komentar di Kategori: Umum
Berapa banyak peraturan yang dilanggar?

Sudah terbukti dengan tingginya tingkat kecelakaan bermotor yang dialami para pelajar muda tampaknya belum cukup membuatnya menjadi pelajaran bagi banyak masyarakat kita. Dengan dalih kepraktisan mungkin ada ribuan bahkan jutaan anak yang dibiarkan menggunakan kedaraan bermotor sebelum memiliki KTP apalagi SIM.
Rupanya memasyarakatkan B2W sudah sangat mendesak sebagai upaya mengurangi tingkat kecelakaan bermotor dikalangan pelajar muda tak lupa juga orangtua mereka. Hal paling utama dalam mengatasi hal tersebut adalah rumah dengan tidak membuka peluang bagi anak-anak kita dengan TIDAK MENGAJARKAN membawa kendaraan bermotor sebelum genap usia 16 tahun. Bahkan secara pribadi saya rasa usia 16 tahun pun belum cukup matang untuk membawa kendaraan bermotor. Usia 16 adalah usia labil yang belum kuat dalam mengambil keputusan yang tepat.
Ini hanyalah sebuah harapan, semoga keluarga besar B2W mungkin suatu saat dapat membuat acara Fun Bike untuk para pelajar dan kunjungan sekolah dalam rangka "meracuni" mereka untuk memilih sepeda sebagai pilihan transportasi dari pada kendaraan bermotor. Merubah mindset mereka yang beranggapan naik motor itu keren menjadi Berseda Keren. Mungkin saja banyak diantara mereka belum tahu bagaimana pejabat-pejabat penting di luar negeri sana lebih memilih bersepeda dibanding membawa mobil ketika pergi rapat. Kita terlalu banyak disuguhi drama wakil rakyat dengan pesan terselubung "orang sukses mobilan keren".
Target 2020 Indonesia sehat semoga dapat tercapai dengan kerja keras kita bersama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar