Kamis, 13 Oktober 2011

SIARAN PERS KADIN dukung INASOC Sukseskan SEA Games ke-26

SIARAN PERS KADIN dukung INASOC Sukseskan SEA Games ke-26

Posted : 13 Oct 2011 13:43:38



JAKARTA, 1 Oktober 2011 – Pada hari ini, Sabtu 1 Oktober 2011,Panitia Pelaksana SEA Games ke-26, INASOC bersama Kadin sepakat untuk melakukan kerjasama dalam pelaksanaan teknis yang tertuang dalam penandatanganan MOU antara INASOC yang ditandatangani oleh Rita Subowo sebagai Ketua Umum INASOC dan Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Promosi Internasional, Pariwisata, Seni-Budaya dan Olahraga Edhie Baskoro Yudhoyono.

Selain menyiapkan pameran Modo dan Modi Expo, Kadin (Kamar Dagang dan Industri) Indonesia terus berpartisipasi aktif dalam mendukung penyelenggaraan pesta olahraga dua tahunan negara-negara Asia Tenggara (SEA Games) yang rencananya akan digelar di Jakarta dan Palembang pada 11-22 November 2011.

Ruang lingkup kesepakatan bersama tersebut antara lain membantu dalam mensosialisasikan Sea Games XXVI dengan pergelaran budaya pada acara torch relay dan bekerjasama dalam penjualan merchandise.
Menurut rencana, Kadin Indonesia dan Kadin Provinsi akan menyelenggarakan malam kebudayaan di kota-kota yang dilewati oleh api obor Torch Relay. Kota-kota tersebut antara lain :

Tanggal                              Kota/Tempat
23-24 Oktober 2011        Mrapen dan Borobudur
 5-26 Oktober 2011         Semarang
 27-28 Oktober 2011       Kupang
29-30 Oktober 2011        Jayapura
31 Okt-1 Nov 2011           Makassar
2-3 November 2011        Balikpapan
4-6 November 2011        Jakarta
7-11 November 2011      Palembang


Rita Subowo, selaku Ketua Panitia Nasional INASOC menyampaikan, “Torch Relay atau kirab obor adalah salah satu ritual yang biasa dilakukan dalam setiap kegiatan multi-event sport. Pelaksanaan torch relay ini akan membuat gaung SEA Games menjadi lebih besar di tanah air karena akan dilaksanakan di berbagai kota. Pelaksanaan kirab akan memberikan kesempatan bagi semua lapisan masyarakat untuk merasakan gema SEA Games terutama di daerah yang jauh dan sulit bagi mereka untuk menjangkau Jakarta atau Palembang. Dukungan masyarakat terus mengalir, baik dari dunia usaha, sosial dan dari berbagai pihak. Dengan dukungan KADIN Indonesia dan KADIN Daerah, kami semakin yakin pelaksanaan kirab obor ini akan berjalan lebih baik lagi.”

Edhie Baskoro Yudhoyono yang akrab disapa Ibas mengatakan, INASOC dan seluruh elemen masyarakat Indonesia harus bersatu untuk memberikan citra yang positif bagi Indonesia melalui penyelenggaraan SEA Games kali ini.

Kerja sama dengan INASOC ini, kata Ibas, merupakan realisasi salah satu program yang telah diusung oleh pihaknya di Kadin. “Kami melihat SEA Games ini merupakan momentum yang tepat. Bukan hanya sektor olahraga, perayaan SEA GAMES 2011 di Indonesia merupakan peluang bagi kita untuk mengembangkan sektor-sektor lainnya seperti industri jasa, akomodasi, restoran, dan hiburan.”.

Sementara itu, Ketua Komite Tetap Kadin Bidang Pengembangan Industri Olahraga Iman Arif mengatakan bahwa pihaknya tengah melakukan kampanye bersama untuk membangun antusiasme terhadap olahraga.

Iman mengungkapkan, sebenarnya olahraga di Indonesia memiliki potensi yang sangat besar untuk menjadi industri asalkan olahraga juga memasyarakat. Jika olahraga sudah menjadi industri, tentunya pendapatan juga dapat diperoleh dengan optimal melalui penyelenggaraan event atau pun turnamen tanpa harus bertumpu pada APBN/APBD, sehingga kita bisa mandiri dari sisi finansial. “Misalkan, optimalisasi dana yang nyata itu dapat diperoleh melalui hak siar televisi, sponsorship, dan merchandising” papar Iman.

Dalam pengupayaan kampanye ini, termasuk kerja sama dengan INASOC, kata Iman, KADIN bertekad untuk berperan aktif memfasilitasi, membuka jalan melalui komunikasi yang aktif dan efektif diantara para stakeholders industri olahraga nasional, agar proses industrialisasi olahraga dapat dipacu.

Di sisi lain, melalui partisipasi Kadin dalam perayaan SEA Games kali ini diharapkan dapat memicu tumbuhnya minat masyarakat terhadap olahraga sehingga pada gilirannya akan menumbuhkan industri olahraga tanah air.

“Kita memerlukan spirit olahraga di tengah-tengah masyarakat untuk memajukan olahraga di Indonesia. Dengan tumbuhnya minat olahraga, maka pertumbuhan industri pendukungnya juga akan meningkat” kata Ibas.

Ibas juga menambahkan, spirit dalam olahraga dapat menumbuhkan patriotisme, nasionalisme, pantang menyerah dan tangguh. Dimana nilai-nilai tersebut adalah relevan dengan nilai-nilai yang seharusnya dimiliki oleh jiwa pengusaha Indonesia untuk memajukan perekonomian.

“Melalui kerjasama dengan INASOC ini, kami dukung pelaksanaan SEA Games demi tercapainya tri sukses penyelenggaraan SEA Games 2011, yaitu sukses penyelenggaraan, sukses prestasi, dan sukses ekonomi,” kata Ibas.
Rachmat Gobel, Direktur Jenderal INASOC menyampaikan, “Dunia industri sudah seharusnya ikut berpartisipasi dalam ajang olahraga seperti SEA Games ini, karena di berbagai negara, olahraga sudah menjadi industri yang besar. Indonesia juga harus bisa seperti itu nantinya. Insya Allah pelaksanaan SEA Games bisa berjalan lancar dengan dukungan dari berbagai pihak.”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar